Hikmah Puasa Ramadhan yang Bisa Kamu Dapatkan

Hikmah Puasa Ramadhan yang Bisa Kamu Dapatkan

Contents

Ponpesgo.id – Berikut merupakan hikmah puasa Ramadhan yang sebentar lagi akan umat muslim laksanakan.

1.Meningkatkan Ketaqwaan

Salah satu Hikmah puasa secara umum yaitu bisa menaikkan derajat takwa seseorang kepada Allah Swt. dan Rasulullah Saw.

Menjalankan ibadah puasa pun tertera dalam surat Al-Baqarah ayat 183 yang berbunyi:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ

“Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” (QS. Al Baqarah: 183).

Ayat ini menunjukkan bahwa salah satu dari hikmah puasa di bulan Ramadhan bagi umat Islam yaitu, telah melaksanakan perintah Allah Swt. dan menjauhi setiap larangan-Nya.

2.Menjadi Lebih Qanaah

Qanaah adalah rela atau menerima takdir yang diberikan oleh Allah Swt.

Seperti yang terjadi pada bulan puasa Ramadhan tahun ini, banyak orang yang tidak dapat kembali ke rumah, shalat berjamaah di masjid, dan melakukan aktivitas sehari-hari akibat wabah virus corona.

Baca Juga: Business Plan Sebagai Kunci Keberhasilan Usaha Ponpes

Dengan berpuasa, itu akan menunjukkan rasa syukur dan perasaan atas semua yang telah diberikan Allah SWT.

3.Berlatih Kontrol Keinginan

Hikmah puasa Ramadhan berikutnya adalah dapat membantu mengendalikan hawa nafsu.

Saat berpuasa, ada baiknya meluangkan waktu untuk melakukan hal-hal positif untuk menciptakan kebaikan dan kebahagiaan di dunia dan akhirat.

Puasa juga bisa menjadi benteng pertahanan diri Anda terhadap maksiat.

Selama berpuasa, setiap orang diminta untuk menjaga nafsu dan melindungi diri dari godaan setan.

4.Puasa Baik bagi Kesehatan Jasmani

Hikmah puasa Ramadhan yang kelima ialah bisa membantu kesehatan jasmani sebagaimana rohani.

Dengan berpuasa, kebutuhan rohani akan kedekatan dengan Allah Swt. dapat terpenuhi.

Sedangkan secara jasmani, sistem pencernaan dalam tubuh selama sementara waktu akan istirahat.

Puasa juga memberi kesempatan untuk mengeluarkan semua kotoran serta zat-zat berbahaya di dalamnya.

5.Selalu Berusaha Menjadi Lebih Baik

Dalam keadaan berpuasa, secara tidak sadar, kita akan selalu ingin berbuat baik dan menjauh apa yang dilarang-Nya.

Maka hikmah puasa Ramadhan selanjutnya adalah kita ingin selalu berusaha menjadi lebih baik. 

Lagi pula, jika kita melakukan maksiat, maka akan sia-sia puasa kita selama satu hari tersebut.

Baca Juga: Pentingnya Memiliki Website untuk Pondok Pesantren

Maka dari itu, saat berpuasa, sibukkan diri dengan memikirkan dan melakukan hal-hal baik, serta sekuat tenaga menjauhi larangan-Nya.

Begitulah lima hikmah puasa Ramadhan yang bisa dipelajari dan diterapkan agar ibadah semakin khusyuk lagi.

Tinggalkan Balasan